Tempat Wisata Di Garut l Tempat Wisata Alam-Gunung-Kawah-Curug-Garut

Garut kota yang kecil namun memiliki sejuta alam yang indah, untuk itu Garut merupakan tempat wisata yang masih banyak pengunjung, baik dari luar kota maupun dari mancanegara. Tempat wisata yang khas dengan buatan  alam dan dilestarikan dan dirawat oleh warga dan seiringnya jumlah wisatawan maka hal itu dikelola oleh pemerintah garut. Untuk itu kita akan ulas sedikit tempat wisata yang di daerah Garut Jawa Barat, mulai dari curug, pantai, taman, pemandian air panas dan tempat makan.

Tempat Wisata Alam Di Garut

1.candi cangkuan & kampung pulo
Jika  anda pergi ke garut, sebelum memasuki kota garut maka akan melewati kecamatan leles disitu letak tempat wisata yang bernama candi cangkuan. Dan dekat dengan jalan raya. Di candi cangkuang terdapat kampung yang bernama Kampung pulo. Disitu anda dapat jalan-jalan untuk melihat keunikan yang masih terjaga.

2.kawah talaga bodas
Tempat wisata yang banyak pengunjung, berada di daerah kota garut, tepatnya di kecamatan wanaraja. Kawah talaga bodas mirip kawah putih yang berada di Bandung. Hanya ini masih asli. Akibat letusan maka terbentuklah danau putih.

3.kawah yang berada di kamojang garut
Jika anda ingin pergi ke garut, maka jalan kamojang juga ada. Dan dapat dijadikan tempat wisata jika anda menengok sanak keluarga. Dari kota garut menuju arah jl samarang di pas pasar samarang menuju arah selatan. Searah dengan kampung sampireun dan kebun mawar. Selanjutnya kawah Kamojang

4. Gunung & Kawah Papandayan
Gunung papandayan tempat wisata yang sangat amazing dan keren oleh sebab itu banyak wisatawan yang berasal dari mancanegara. Berjalan-jalan sekitar gunung papandayan disitu akan terdapat padang edelweiss tegal alun.

Yang ini sudah di jelaskan di atas berkaitan dengan kawah kamojang. Searah dengan tempat wisata kawah yang berada di kamojang, perbatasan antara Bandung dan Garut. Kebanyakan pendatang pasangan dilihat dari namanya juga kebun mawar(taman bunga). Untuk tarif tiket akan dikenakan biaya Rp 15 ribu/motor.

Tempat Wisata Di  Garut kawah

Tempat Wisata Pantai Di  Garut

1.pantai sayang heulang & pantai santolo
Dari garut kota menuju arah jl samarang/ kota garut ke arah sari papandayan garut. Tepatnya setelah berada di pamengpeuk yang akan dihiasi dengan banyak kebun teh hijau disana  sepanjang perjalanan menuju pantai tersebut. Hati-hati saat mengendarai kendaraan karena jlnya sangat berkelok-kelok seperti jalan ular. Jika terjadi hujan atau kabut yang akan menutupi arah jalan.
Pantai santolo dan pantai sayang heulang itu berdekatan tidak jauh dari pantai santolo. Dapat dijadikan moment yang berharga karena dengan keindahan dan kebersihan pantai masih tetap terjaga.

2.pantai puncak Gua
Pantai ini hanya bukit yang tinggi menuju kearah laut. Anda dapat melihat di pagi dan sore jika ingin melihat matahari ke atas dan terbenam. Dari bukit pantai puncak Gua anda akan melihat pemandangan yang esostik dan kebun teh hijau dan perkebunan lainnya.

3.pantai ranca buaya
Yang dijelaskan di atas “puncak gua” berdekatan dengan pantai ranca buaya. Sehingga anda mendapatkan tempat wisata bersamaan. Panorama sekitar pantai yang asri dan hijau hal ini menjadi destinasi bagi wisatawan domestik. Tempat wisata yang berada di jawa barat yang kental dengan budaya leluhur seperti tempat wisata di bandung.

Tempat Wisata Pemandian Cipanas Di Garut

Dari garut kota menuju tempat pemandian air panas yang bernama Darajat Pass itu tidak jauh. Tempat wisata yang banyak pengunjung setiap hari saptu dan minggu. Menjadikan jalan macet apalagi hari minggu. Hampir mirip seperti water park yang ada di ciwidey.   Apalagi jika berwisata saat musim dingin atau musim hujan hal ini akan membuat paling mengasikan dengan air panas.

Dari garut kota sangat dekat dengan Sabda Alam, tidak seperti darajat pass yang lumayan jauh ketimbang sabda alam. Air panas yang terdapat di  sabda alam itu berasal dari gunung Guntur yang masih aktif. Anda dapat merasakan, bermain waterboom dan wahana lainnya.

Tempat Wisata Di Garut –  Curuk Di Garut

1. Curug Jaga Pati
2. Curug Sanghyang Taraje
3. Curug Salawe
4. Curug Nyogog
5. Curug Ciharus
6. Curug Rahong
7. Curug Cisarua
8. Curug Cibadak
9. Curug Orok

Tolong Bagikan Ini